Breaking News
TRENDING
Beranda » Viral » Turis India Dijambret di Badung Bali Saat di Depan Spa, Polisi Telusuri Pelaku Bermotor

Turis India Dijambret di Badung Bali Saat di Depan Spa, Polisi Telusuri Pelaku Bermotor

  • account_circle Nuraini
  • calendar_month Ming, 9 Nov 2025
  • visibility 96
  • comment 0 komentar

ZONA.CO.ID (Bali)  – Seorang wisatawan asal India menjadi korban penjambretan di kawasan Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali, Selasa malam (4/11/2025) sekitar pukul 21.20 WITA.

Aksi kejahatan ini sempat terekam kamera warga dan beredar luas di media sosial.

Menurut keterangan saksi, pelaku terlihat mondar-mandir di sekitar lokasi dengan mengendarai sepeda motor matik berwarna hitam.

Pelaku diduga berpura-pura sebagai pengemudi ojek daring sebelum melancarkan aksinya.

Kapolsek Kuta Utara, Kompol I Ketut Agus Pasek Sudina, mengatakan bahwa korban bersama pasangannya baru tiba di sebuah spa dan tengah melihat brosur layanan pijat ketika tas milik korban tiba-tiba ditarik oleh pengendara motor yang langsung melarikan diri ke arah timur.

“Penyelidikan sedang kami lakukan. Kami sudah mengumpulkan keterangan saksi dan rekaman CCTV di sekitar lokasi. Kami juga mengimbau wisatawan agar selalu berhati-hati dan tidak membawa barang berharga secara mencolok,” kata Kompol Agus Pasek.

Polisi kini menelusuri keberadaan pelaku dan memperkuat patroli di kawasan wisata untuk mencegah kejadian serupa.*

  • Penulis: Nuraini
  • Editor: Nuraini
  • Sumber: Detik.com

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi

  • Jose Rizal Manua Nilai Karya Sastra Generasi Z Semakin Berkembang dan Inovatif

    Jose Rizal Manua Nilai Karya Sastra Generasi Z Semakin Berkembang dan Inovatif

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 131
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Jakarta) – Sastrawan senior Jose Rizal Manua menilai karya sastra yang dihasilkan generasi muda, khususnya Generasi Z, menunjukkan perkembangan yang signifikan dengan ciri khas dan gaya baru yang semakin beragam. Menurutnya, para penulis muda kini lebih berani mengeksplorasi ide-ide segar dan menggali nilai-nilai lokal melalui berbagai bentuk karya, seperti cerpen, puisi, hingga musikalisasi puisi. […]

  • Stella Christie Sebut Kalteng Masuk Lima Besar Lokasi Potensial Sekolah Garuda

    Stella Christie Sebut Kalteng Masuk Lima Besar Lokasi Potensial Sekolah Garuda

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 112
    • 0Komentar

    ZONA – Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) dinilai memiliki peluang besar untuk menjadi salah satu lokasi pembangunan Sekolah Garuda, program pendidikan unggulan yang digagas Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) Republik Indonesia. Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendiktisaintek) Stella Christie menyampaikan hal tersebut saat kunjungan kerjanya di Kasongan, Kabupaten Katingan, Jumat. Ia menegaskan […]

  • Kombes Bambang Wiji Asmoro Pimpin Operasi Katarak Gratis Brimob Polri di RS Bhayangkara Depok

    Kombes Bambang Wiji Asmoro Pimpin Operasi Katarak Gratis Brimob Polri di RS Bhayangkara Depok

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 141
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Depok) – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80, Korps Brimob Polri menggelar bakti kesehatan berupa operasi katarak gratis di Rumah Sakit Bhayangkara Brimob (RSBB), Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat. Sebanyak 49 pasien dari berbagai daerah mendapat kesempatan menjalani operasi setelah melewati pemeriksaan medis dan teridentifikasi menderita katarak. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh […]

  • Arjuna Tamaraya Tewas Dianiaya di Masjid Agung Sibolga, Polisi Tetapkan Lima Tersangka

    Arjuna Tamaraya Tewas Dianiaya di Masjid Agung Sibolga, Polisi Tetapkan Lima Tersangka

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 235
    • 0Komentar

    ZONA – Polisi menetapkan lima orang sebagai tersangka dalam kasus pengeroyokan yang menyebabkan tewasnya Arjuna Tamaraya (21) di Masjid Agung Sibolga, Sumatera Utara. Peristiwa tragis ini terjadi pada Jumat (31/10) malam dan kini menjadi perhatian publik. Kasat Reskrim Polres Sibolga AKP Rustam E. Silaban, menyebut para tersangka berinisial CL (38), REC (30), ZP (57), HB […]

  • Menteri PU Dody Hanggodo Tinjau Revitalisasi Danau Siombak, Tanggul Penahan Banjir Dilanjutkan 2026

    Menteri PU Dody Hanggodo Tinjau Revitalisasi Danau Siombak, Tanggul Penahan Banjir Dilanjutkan 2026

    • calendar_month Ming, 9 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 135
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Medan) – Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum (PU) akan melanjutkan pembangunan tembok penahan banjir di kawasan Danau Siombak, Kelurahan Paya Pasir, Kecamatan Medan Marelan, Kota Medan.

  • FC Bekasi City Tekuk PSMS Medan 1-0, Gol Tunggal Renan Silva Tentukan Kemenangan

    FC Bekasi City Tekuk PSMS Medan 1-0, Gol Tunggal Renan Silva Tentukan Kemenangan

    • calendar_month Sen, 10 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 85
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Bekasi) – PSMS Medan harus menelan kekalahan tipis 0-1 dari FC Bekasi City pada laga penutup putaran pertama Liga 2 Indonesia musim 2025/2026. Pertandingan yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, itu berlangsung ketat, namun satu gol dari Renan Silva menjadi pembeda hasil akhir. Gol tunggal tuan rumah tercipta pada menit ke-65 melalui aksi […]

expand_less