Breaking News
TRENDING
Beranda » Foto » Alexander Sabar: Lindungi Data Pribadi dari Fotografer Ilegal

Alexander Sabar: Lindungi Data Pribadi dari Fotografer Ilegal

  • account_circle Nuraini
  • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
  • visibility 82
  • comment 0 komentar

ZONA.CO.ID (Jakarta) – Fenomena fotografer yang secara diam-diam mengambil foto orang di ruang publik, terutama saat berolahraga, tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial.

Unggahan viral menunjukkan foto-foto yang diambil tanpa izin di area publik seperti taman dan jalur lari, kemudian dijual melalui aplikasi berbasis kecerdasan buatan (AI).

Aplikasi ini populer di kalangan pelari karena memudahkan mereka mendapatkan potret diri saat berolahraga.

Namun, praktik ini memicu perdebatan tentang batasan antara kreativitas dan potensi pelanggaran privasi.

Sebagian masyarakat merasa tidak nyaman dan khawatir privasi mereka dilanggar.

Menanggapi kekhawatiran ini, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) menegaskan bahwa masyarakat berhak menggugat jika merasa privasinya dilanggar.

“Masyarakat memiliki hak untuk menggugat pihak yang diduga melanggar atau menyalahgunakan data pribadi, sebagaimana diatur dalam UU ITE dan UU Pelindungan Data Pribadi (UU PDP),” jelas Direktur Jenderal Pengawasan Digital Komdigi, Alexander Sabar, seperti dikutip dari Teknologi.id, Jumat (31/10).

Alexander Sabar menjelaskan bahwa foto seseorang yang menampilkan wajah atau ciri khas individu termasuk kategori data pribadi karena dapat digunakan untuk mengidentifikasi seseorang secara spesifik.

Oleh karena itu, fotografer wajib mematuhi aturan hukum dan etika.

Dalam UU PDP, setiap proses pengambilan, penyimpanan, atau penyebarluasan data pribadi, termasuk foto, harus memiliki dasar hukum yang sah, seperti persetujuan eksplisit dari pihak yang difoto.

“Fotografer tidak boleh mengomersialkan hasil foto tanpa izin dari orang yang menjadi objek dalam foto tersebut,” tegas Alexander Sabar.

Alex juga menambahkan “Setiap kegiatan pemotretan dan publikasi foto wajib memperhatikan aspek etika dan hukum pelindungan data pribadi”.

Komdigi berencana mengundang perwakilan fotografer, asosiasi, dan platform digital untuk memperkuat pemahaman hukum dan etika fotografi di era digital, terutama yang melibatkan teknologi AI, guna mencegah kasus serupa di masa depan.*

  • Penulis: Nuraini
  • Editor: Nuraini
  • Sumber: CNA.id

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi

  • Demis Hassabis, CEO Google DeepMind dan Otak di Balik Gemini AI yang Populerkan Tren Foto Miniatur Realistis di Dunia Maya

    Demis Hassabis, CEO Google DeepMind dan Otak di Balik Gemini AI yang Populerkan Tren Foto Miniatur Realistis di Dunia Maya

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 91
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID – Dunia digital tengah diselimuti tren visual baru yang memikat banyak warganet. Melalui kecanggihan Gemini AI, teknologi besutan Google DeepMind, kini siapa pun dapat mengubah foto biasa menjadi versi miniatur yang tampak seperti action figure sungguhan. Fenomena ini tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga menunjukkan kemajuan luar biasa dalam dunia kecerdasan buatan (AI) modern. […]

  • PLN UP3 Medan Lakukan Pemadaman Listrik 4,5 Jam untuk Perbaikan Jaringan di Sejumlah Wilayah

    PLN UP3 Medan Lakukan Pemadaman Listrik 4,5 Jam untuk Perbaikan Jaringan di Sejumlah Wilayah

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 106
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID  (Medan) – PLN UP3 Medan melakukan pemadaman listrik sementara di sejumlah wilayah Kota Medan sebagai bagian dari kegiatan pemeliharaan jaringan, yang berlangsung selama kurang lebih 4,5 jam. Pemadaman dilakukan untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas jaringan listrik agar pasokan ke pelanggan lebih stabil dan andal. Kegiatan ini dilakukan oleh PLN UP3 Medan melalui Unit Layanan […]

  • Kapolri Listyo Sigit Tegaskan Kesiapan Polri Hadapi Potensi Bencana di Musim Hujan

    Kapolri Listyo Sigit Tegaskan Kesiapan Polri Hadapi Potensi Bencana di Musim Hujan

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 89
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID – Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo memimpin Apel Kesiapsiagaan Tanggap Darurat Bencana di Lapangan Mako Brimob Polri, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Rabu (5/11). Kegiatan ini menjadi langkah strategis Polri dalam menghadapi potensi bencana alam yang meningkat seiring masuknya musim hujan di berbagai wilayah Indonesia. Dalam apel tersebut, Polri menyiagakan berbagai sarana dan […]

  • Revitalisasi RSUD dr. Pirngadi Medan: Wakil Wali Kota Medan Usulkan Koordinasi dengan Bappenas dan Kemenkeu

    Revitalisasi RSUD dr. Pirngadi Medan: Wakil Wali Kota Medan Usulkan Koordinasi dengan Bappenas dan Kemenkeu

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 133
    • 1Komentar

    ZONA.CO.ID (Medan) – Wakil Wali Kota Medan, H. Zakiyuddin Harahap, melakukan kunjungan kerja ke Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) pada Kamis (11/9/2025). Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kota Medan (Pemko Medan) untuk merevitalisasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Pirngadi Medan guna meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat. Dalam audiensi tersebut, Zakiyuddin […]

  • Dit Reskrimum Polda Sumut Ungkap Kejahatan Jalanan Modus Pura-Pura Tolong Korban, Tiga Pelaku Diamankan

    Dit Reskrimum Polda Sumut Ungkap Kejahatan Jalanan Modus Pura-Pura Tolong Korban, Tiga Pelaku Diamankan

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 98
    • 0Komentar

    ZONA – Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dit Reskrimum) Polda Sumatera Utara berhasil mengungkap kejahatan jalanan dengan modus berpura-pura menolong pengendara yang mengalami ban oleng. Dalam pengungkapan ini, petugas mengamankan tiga orang pelaku yang kerap beraksi di wilayah Kabupaten Deli Serdang. Direktur Reskrimum Polda Sumut, Kombes Pol Ricko Taruna Mauruh, menjelaskan kasus tersebut terungkap setelah pihaknya […]

  • Yecika Clarita dan Juantama Imam Bawa Pulang 2 Emas untuk Sumut di Peparpenas XI 2025

    Yecika Clarita dan Juantama Imam Bawa Pulang 2 Emas untuk Sumut di Peparpenas XI 2025

    • calendar_month Sab, 8 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 87
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Jakarta ) – Tim para renang Sumatera Utara (Sumut) menutup ajang Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) XI/2025 dengan prestasi membanggakan. Pada hari terakhir pertandingan di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (6/11/2025), para perenang Sumut berhasil menambah dua medali emas dan dua perak. Dua medali emas masing-masing diraih oleh Yecika Clarita dan […]

expand_less