Breaking News
TRENDING
Beranda » Politik » Budi Santoso Dorong Reformasi WTO untuk Wujudkan Perdagangan Global yang Adil

Budi Santoso Dorong Reformasi WTO untuk Wujudkan Perdagangan Global yang Adil

  • account_circle Nuraini
  • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
  • visibility 89
  • comment 0 komentar

ZONA.CO.ID (Jakarta ) – Menteri Perdagangan RI, Budi Santoso, menegaskan pentingnya langkah nyata dari negara-negara anggota untuk mendorong reformasi Organisasi Perdagangan Dunia (WTO).

Menurutnya, reformasi ini krusial agar lembaga tersebut tetap relevan dan mampu menjaga sistem perdagangan multilateral yang adil di tengah tantangan global yang terus berkembang.

Dalam Pertemuan Tingkat Menteri Perdagangan dan Investasi G20 di Gqeberha, Afrika Selatan, Budi menekankan bahwa dibutuhkan kemauan politik yang kuat untuk membangun kembali kepercayaan terhadap mekanisme WTO.

“Negara-negara anggota harus berani mengambil langkah konkret untuk memperkuat kembali kepercayaan terhadap sistem perdagangan global dan memastikan WTO tetap menjadi forum utama dalam menyelesaikan isu perdagangan,” ujar Budi Santoso.

Ia juga menyampaikan dukungan Indonesia atas penunjukan Duta Besar Norwegia untuk WTO, Petter Ølberg, sebagai fasilitator reformasi lembaga tersebut.

Menurut Budi, proses reformasi ini perlu dilakukan secara terbuka dan berorientasi pada kepentingan bersama.

Lebih lanjut, Budi menilai penting untuk kembali pada semangat dasar Perjanjian Marrakesh 1994, yang menjadi pijakan pembentukan WTO.

“Semangat pendirian WTO harus terus dijaga agar lembaga ini tidak kehilangan jati diri dalam memperjuangkan perdagangan yang inklusif dan berkeadilan,” tambahnya.

Budi juga mengingatkan bahwa meningkatnya kebijakan perdagangan unilateral berpotensi melemahkan fondasi sistem perdagangan multilateral. Karena itu, ia menyerukan agar setiap negara tidak menggunakan perdagangan sebagai alat politik.

“WTO memang tidak sempurna, tapi tetap menjadi aset global penting yang harus kita rawat bersama,” tegasnya.

Dalam forum G20 tersebut, para menteri perdagangan sepakat untuk memperkuat sistem perdagangan internasional yang lebih transparan, berkelanjutan, dan inklusif, dengan menempatkan kepentingan negara berkembang sebagai bagian penting dari reformasi.*

  • Penulis: Nuraini
  • Editor: Nuraini
  • Sumber: Antaranews

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi

  • 57 Calon Relawan SPPG Labusel, 53 Jalani Tes Medis di Puskesmas Aek Batu

    57 Calon Relawan SPPG Labusel, 53 Jalani Tes Medis di Puskesmas Aek Batu

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Habibi
    • visibility 128
    • 0Komentar

    ZONA, Labusel – Dari total 57 calon relawan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Labusel 3 yang terdaftar, 53 orang konsisten menjalani pemeriksaan kesehatan di Puskesmas Aek Batu, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Kamis (6/11/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari tahapan rekrutmen resmi yang digelar untuk memastikan kesiapan fisik para relawan sebelum diterjunkan ke lapangan. Kapolsek […]

  • Kapolres Labusel Bedah Rumah Warga Kurang Mampu, AKBP Aditya : Rumah Ini Simbol Kepedulian Kita Semua

    Kapolres Labusel Bedah Rumah Warga Kurang Mampu, AKBP Aditya : Rumah Ini Simbol Kepedulian Kita Semua

    • calendar_month Sel, 4 Nov 2025
    • account_circle Fadil
    • visibility 145
    • 1Komentar

    ZONA (LABUSEL) – Kapolres Labuhanbatu Selatan (Labusel), AKBP Aditya S.P. Sembiring Muham, S.I.K kembali mewujudkan impian masyarakat berpenghasilan rendah. Kali ini, Kapolres melaksanakan program bedah rumah di Dusun Pasar 12, Desa Aek Batu, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Wujud nyata kepedulian terhadap masyarakat kembali ditunjukkan orang nomor satu di Kepolisian Resor Labuhanbatu Selatan itu. Pada […]

  • Dedi Prasetyo Laporkan Ledakan SMAN 72 Jakarta ke Presiden Prabowo Subianto

    Dedi Prasetyo Laporkan Ledakan SMAN 72 Jakarta ke Presiden Prabowo Subianto

    • calendar_month Ming, 9 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 95
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Jakarta) – Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol. Dedi Prasetyo memastikan bahwa insiden ledakan yang terjadi di SMAN 72 Jakarta telah dilaporkan kepada Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto. “Sudah, sudah,” ujar Komjen Dedi saat ditemui di Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat (7/11/2025) sore, usai menghadiri pelantikan Ketua dan Anggota Komite Percepatan Reformasi […]

  • Alexander Sabar: Lindungi Data Pribadi dari Fotografer Ilegal

    Alexander Sabar: Lindungi Data Pribadi dari Fotografer Ilegal

    • calendar_month Jum, 7 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 81
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Jakarta) – Fenomena fotografer yang secara diam-diam mengambil foto orang di ruang publik, terutama saat berolahraga, tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial. Unggahan viral menunjukkan foto-foto yang diambil tanpa izin di area publik seperti taman dan jalur lari, kemudian dijual melalui aplikasi berbasis kecerdasan buatan (AI). Aplikasi ini populer di kalangan pelari karena […]

  • ALIM AYAM POTONG

    ALIM AYAM POTONG

    • calendar_month Jum, 28 Nov 2025
    • account_circle Redaksi
    • visibility 91
    • 0Komentar

    Menjual Ayam Potong, Lokasi: Pasar Gelugur (Masuk Dari Toko Baju Yuki) Samping Jualan Santan Sipanjang.

  • Polda Sumut, TNI, dan BNNP Gelar Razia Tempat Hiburan Malam di Medan, Empat Pengunjung Positif Narkoba

    Polda Sumut, TNI, dan BNNP Gelar Razia Tempat Hiburan Malam di Medan, Empat Pengunjung Positif Narkoba

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 131
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID – Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sumatera Utara bersama personel TNI dan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumut kembali menggelar razia di sejumlah tempat hiburan malam di Kota Medan. Kegiatan ini dilakukan untuk menekan peredaran dan penyalahgunaan narkoba di tempat-tempat hiburan yang berpotensi menjadi lokasi peredaran gelap narkotika.

expand_less