Breaking News
TRENDING
Beranda » Peristiwa » Rutinitas Personel Polres Labuhanbatu Selatan Antisipasi 3C dan Geng Motor Ciptakan Situasi Aman

Rutinitas Personel Polres Labuhanbatu Selatan Antisipasi 3C dan Geng Motor Ciptakan Situasi Aman

  • account_circle Nuraini
  • calendar_month Sel, 4 Nov 2025
  • visibility 108
  • comment 0 komentar

ZONA.CO.ID (LABUSEL) – Personel Polres Labuhanbatu Selatan kembali menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) pada Senin malam (3/11/2025).

Kegiatan itu guna mengantisipasi tindak kejahatan jalanan seperti pencurian dengan kekerasan (Curas), pencurian dengan pemberatan (Curat), dan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) atau biasa disingkat 3C.

Selain itu, para personel Polres Labuhanbatu Selatan itu juga melakukan kegiatan pencegahan aksi geng motor, tawuran, dan balap liar di wilayah hukum Polres Labuhanbatu Selatan.

Kegiatan dimulai pukul 21.00 WIB usai hujan reda, dengan sasaran utama Hotel Istana, Indomaret Simpang 3 Bukit, dan Bank BRI Kota Pinang.

Kegiatan ini dipimpin oleh IPDA A.A. Pulungan, S.H., bersama personel Polres Labuhanbatu Selatan yang tersprint dalam pelaksanaan KRYD.

Dalam arahannya, Perwira Pengendali (Padal) menyampaikan ucapan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa serta apresiasi kepada seluruh personel yang tetap semangat menjalankan tugas malam hari meski kondisi cuaca sempat kurang bersahabat.

“Setelah hujan reda, kita berangkat menuju lokasi yang telah ditentukan. Semoga kegiatan KRYD berjalan aman dan kondusif. Tetap jaga kesehatan dan keselamatan dalam bertugas,” ujar Padal memberi semangat kepada anggota.

Selama pelaksanaan patroli, petugas tidak menemukan adanya aktivitas geng motor, balap liar, maupun tindak kejahatan jalanan. Situasi di wilayah hukum Polres Labusel dilaporkan aman dan kondusif hingga kegiatan berakhir pukul 22.45 WIB.

Selain melakukan patroli, petugas juga menyampaikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat agar tidak membuat keributan, menjaga ketertiban umum, dan menghindari aktivitas hingga larut malam, terutama bagi para pemuda.

Kegiatan tersebut menjadi wujud komitmen Polres Labuhanbatu Selatan di bawah kepemimpinan AKBP Aditya S.P. Sembiring M., S.I.K. dalam menciptakan rasa aman di tengah masyarakat, sekaligus mempererat hubungan humanis antara polisi dan warga.

Dengan kehadiran petugas di lapangan, masyarakat diharapkan semakin tenang dan percaya bahwa keamanan di wilayah Labusel terus dijaga secara aktif dan berkelanjutan.*

  • Penulis: Nuraini
  • Editor: Habibi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi

  • Pengusaha Besi Tua di Sampang Bangun Jalan Desa Rp2 Miliar dari Uang Pribadi, Warga Terharu

    Pengusaha Besi Tua di Sampang Bangun Jalan Desa Rp2 Miliar dari Uang Pribadi, Warga Terharu

    • calendar_month Ming, 9 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 107
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Sampang) – Kepedulian terhadap lingkungan sekitar ditunjukkan oleh Mat Yasin (37), seorang pengusaha besi tua asal Desa Madulang, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Ia membangun jalan desa yang telah rusak selama puluhan tahun menggunakan dana pribadinya senilai sekitar Rp2 miliar. Pembangunan jalan tersebut dimulai pada Rabu (22/10/2025) dan melibatkan warga setempat. Proyek […]

  • Pemprov Sumut Dorong Ulos Diakui UNESCO, Promosikan Kearifan Lokal ke Dunia

    Pemprov Sumut Dorong Ulos Diakui UNESCO, Promosikan Kearifan Lokal ke Dunia

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 89
    • 0Komentar

    ZONA – (Medan) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) terus mendorong kain ulos agar diakui dunia sebagai Warisan Budaya Takbenda (WBTb) UNESCO. Langkah ini dilakukan untuk memperkuat pelestarian warisan budaya Batak sekaligus memperluas promosi budaya Sumut di tingkat internasional. Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara, Hassanudin, mengatakan bahwa ulos bukan hanya kain tradisional, tetapi juga simbol […]

  • Rico Tri Putra Bayu Waas Sidak Kantor Kelurahan Ladang Bambu, Soroti Kondisi Fasilitas yang Tidak Layak

    Rico Tri Putra Bayu Waas Sidak Kantor Kelurahan Ladang Bambu, Soroti Kondisi Fasilitas yang Tidak Layak

    • calendar_month Kam, 6 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 76
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID – Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kantor Kelurahan Ladang Bambu, Kecamatan Medan Tuntungan. Dalam kunjungannya, ia menyoroti kondisi fasilitas pelayanan publik yang dinilai kurang layak dan perlu segera dibenahi. Saat tiba di lokasi, Rico meninjau setiap ruangan dan menemukan beberapa bagian kantor yang tidak terawat. Dinding […]

  • Rakor Penanganan Bencana Sumatera, Sekda Labuhanbatu dan Dandim Ikuti Rakor Daring

    Rakor Penanganan Bencana Sumatera, Sekda Labuhanbatu dan Dandim Ikuti Rakor Daring

    • calendar_month Jum, 28 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 94
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID (Labuhanbatu) – Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu, Hasan Heri Rambe, bersama Dandim 0209/LB, Letkol Inf Yudy Ardiyan Syaputro,  mengikuti Rakor Penanganan Bencana Sumatera secara daring. Pertemuan ini dipimpin Menko PMK Pratikno pada Kamis (27/11) dari Ruang Rapat Bupati, Kantor Bupati, Jalan SM Raja, Kecamatan Rantau Selatan. Rakor ini menjadi forum utama untuk mempercepat evakuasi korban […]

  • Pengembangan RDTR Aek Kanopan Dipaparkan Wabup Labura

    Pengembangan RDTR Aek Kanopan Dipaparkan Wabup Labura

    • calendar_month Sab, 22 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 99
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID ( Labura ) – Pengembangan RDTR Aek Kanopan menjadi sorotan Wakil Bupati Labuhanbatu Utara, Samsul Tanjung, ketika memaparkan arah penataan ruang Kawasan Perkotaan Aek Kanopan–Gunting Saga–Damuli pada Rapat Lintas Sektor di Jakarta. Dalam pemaparannya, Wabup menegaskan bahwa RDTR 2025–2045 penting sebagai dasar pengendalian pembangunan dan arah investasi wilayah. Dokumen ini mengatur 6.709,36 hektare kawasan […]

  • Stellantis dan Dongfeng Siapkan SUV Off-Road Jeep dengan Teknologi Energi Baru

    Stellantis dan Dongfeng Siapkan SUV Off-Road Jeep dengan Teknologi Energi Baru

    • calendar_month Rab, 5 Nov 2025
    • account_circle Nuraini
    • visibility 74
    • 0Komentar

    ZONA.CO.ID – Produsen otomotif global Stellantis dikabarkan tengah menjajaki peluang kerja sama strategis dengan Dongfeng Motor Group, perusahaan milik pemerintah China, untuk mengembangkan model SUV off-road terbaru di bawah merek Jeep. Menurut laporan CarNewsChina, rencana pengembangan kendaraan tersebut akan memanfaatkan teknologi dari dua merek unggulan Dongfeng, yakni Voyah dan M-Hero. Keduanya dikenal sebagai pionir dalam […]

expand_less